Sabtu, 31 Agustus 2013

Dekan FK Unsyiah sambut keluarga baru

mediasyifa.org – Sebanyak 445 orang mahasiswa baru angkatan 2013 dari 4 program studi pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (FK Unsyiah) secara resmi diterima oleh Dekan FK Unsyiah, Dr. dr. Mulyadi, Sp.P (K), pada upacara penerimaan mahasiswa baru yang dipusatkan di Aula FK Unsyiah Gedung D, pada hari senin (26/8/13).
1003945_4692303123837_2042099223_n
1238114_4692316484171_1795006072_n
Dr. dr. Mulyadi, Sp.P (K) mengucapkan selamat datang kepada “Keluarga Baru” di FK Unsyiah seraya mengucapkan selamat atas keberhasilan para mahasiswa yang telah berhasil lulus di FK Unsyiah. “Selamat kepada saudara-saudara sekalian karena telah lulus di fakultas ini, dan saudara termasuk orang-orang terpilih bisa masuk ke fakultas ini”.
Kemudian beliau juga mengharapkan agar mahasiswa baru tersebut dapat bersikap proaktif dan berkomitmen untuk menjadi profesional di bidang kesehatan, “Saudara telah menjadi bagian dari fakultas ini, diharapkan nantinya saudara bisa lebih fokus dalam proses pendidikan di FK Unsyiah dan harus bisa proaktif, jujur serta mempunyai komitmen tinggi untuk menjadi seorang profesional  dalam bidang kesehatan dimasa mendatang”.
Dalam sambutannya, Dekan FK Unsyiah juga berpesan kepada para mahasiswa baru agar senantiasa bersikap rendah hati dan menghormati jasa-jasa orang tua, “Saudara sekalian juga tidak boleh sombong karena telah lulus di fakultas ini, sebaliknya saudara harus menanamkan rasa rendah hati mulai dari saat ini didalam hati saudara sekalian. Pesan saya juga, tolong hubungi orang tua saudara dan ucapkan terima kasih kepadanya karena telah memberikan didikan, fasilitas serta membiayai saudara untuk melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi, dan titip salam saya untuk orang tua saudara sekalian”, pesan beliau sekaligus mengakhiri sambutannya.
Acara penerimaan ini dihadiri oleh unsur-unsur pimpinan di lingkup FK Unsyiah yakni para Pembantu Dekan, para Ketua Program studi, Koordinator Kepaniteraan Klinik Senior (KKS), Manajemen PBL, para Kepala SMF, Kepala Skill’s Lab, juga dihadiri oleh berbagai organisasi kemahasiswaan dalam lingkungan FK Unsyiah seperti Ketua LDF Asy-Syifaa’, Ketua DPM FK, Gubernur BEM FK, para Bupati Himpunan kemahasiswaan dan pimpinan organisasi satelit intra kampus.
Dalam kesempatan yang sama, dr. T. Husni TR, Sp.THT-KL, M.Kes selaku Pembantu Dekan III (PD III) atau yang membidangi Kemahasiswaan menekankan kepada seluruh mahasiswa khususnya mahasiswa baru angkatan 2013 tentang pentingnya menjaga attitude selaku calon profesional di bidang medis, “Saya ingin menekankan kepada seluruh mahasiswa khususnya mahasiswa baru untuk dapat menjaga attitude, karena kalian semua adalah calon tenaga profesional baik sebagai Dokter, Ners, Dokter Gigi maupun Psikolog nantinya, yang akan berhadapan dengan pasien. Sehingga dituntut untuk memiliki empati terhadap para pasien. Oleh karena itu, meskipun kalian pintar tapi tidak memiliki attitude maka sama saja Nol”.
PD III juga menghimbau agar seluruh mahasiswa baru dapat membiasakan kebiasaan yang positif, “Saya juga menghimbau agar apabila bertemu dengan para dosen maka kita tegur, jika berjumpa dengan sesama maka juga demikian. Jadi mari kita biasakan hal-hal yang positif tersebut”, sambungnya.
Secara terpisah, Fahrizal selaku Ketua LDF Asy-syifaa’ juga mengucapkan selamat atas kedatangan mahasiswa baru angkatan 2013, “Ahlan wa sahlan saya ucapkan, selamat datang kepada “Keluarga Baru” FK Unsyiah di kampus Jantong Hatee Rakyat Aceh. Kami sangat senang dan bangga bisa memiliki keluarga baru yakni adik-adik yang sangat kami cintai. Teman-teman semua adalah orang-orang pilihan yang telah dipilih Allah swt sehingga bisa lulus di FK Unsyiah. Karenanya jangan pernah berhenti bersyukur kepada Allah swt dan berterima kasih kepada kedua orang tua yang senantiasa mendo’akan dan memberi dukungan untuk kesuksesan teman-teman semua”, tuturnya.
Acara penerimaan mahasiswa baru FK Unsyiah 2013 ini ditutup dengan penyerahan secara simbolis mahasiswa baru dari Dekan FK Unsyiah kepada para pimpinan organisasi mahasiswa FK Unsyiah yang selanjutnya akan mengikuti rangkaian kegiatan penyambutan mahasiswa baru yakni Metamorfosis 2013 pada tanggal 30, 31 Agustus hingga 01 September 2013 yang bertempat di gedung AAC Prof. Dr. Dayan Dawood, MA. Baru setelahnya para mahasiswa ini akan mengikuti kuliah perdana pada hari Senin (03/09/13). (Sumber: Mediasyifa.org)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar